Pelantikan Pejabat di lingkungan UPI

Rabu, 4 Januari 2023 Rektor Universitas Pendidikan Indonesia Bapak Prof. Dr. M. Solehuddin, M.Pd., M.A., melantik 13 pejabat di lingkungan Universitas Pendidikan Indonesia. Pejabat yang dilantik tersebut, di antaranya yaitu Dekan dan Wakil Dekan FPSD, Ketua Program Studi, Kepala Pusat Kajian dan Pengembangan Peranan Wanita/Gender dan Perlindungan Anak, dan Kepala UPT Lembaga Sertifikasi Profesi. Adapun rincian jelas dapat dilihat pada data terlampir.

 

Upacara pelantikan dipimpin langsung oleh Rektor UPI. diawali dengan menyanyikan bersama lagu kebangsaan Indonesia Raya dan pembacaan ayat suci Al Quran oleh Dr. Mad Ali, M.A., acara kemudian dilanjutkan dengan terlebih dahulu membacakan kutipan Surat Keputusan, setelah itu dengan disaksikan oleh Rohaniwan Rektor memandu pengambilan sumpah dan pelantikan para pejabat tersebut.

 

Setelah dilantik, Dr. Phil Yudi Sukmayadi, M.Pd. mewakili semua pejabat yang dilantik pada hari itu membacakan kontrak kerja. Sebelum semua pejabat melakukan penandatangan berita acara, Rektor UPI terlebih dahulu mengalungkan kalung jabatan Dekan kepada Dekan FPSD yang baru dilantik sebagaimana ketentuan pada pedoman baru yang mengharuskan adanya acara pengalungan kalung jabatan.

 

Selanjutnya, semua pejabat yang baru dilantik diminta untuk menandatangani berita acara sumpah jabatan dengan disaksikan oleh Rektor, Wakil Rektor Bidang Keuangan, Sarana dan Prasarana, dan Sumber Daya Manusia, Kepala Biro Sumber Daya Manusia serta Rohaniwan.

 

Dipenghujung upacara, Rektor UPI memberikan sambutan singkat yang berisikan harapan dan pesan bagi para pejabat baru. Menutup upacara ini, semua peserta mengikuti doa bersama yang dipimpin oleh Dr. Edi Suresman, M.Ag.

 

Upacara pelantikan selesai. Semua undangan dipersilakan untuk memberikan ucapan selamat kepada para pejabat yang baru saja dilantik. (NY)